10 Fakta Unik Golongan Darah O
(Sumber : Hype.idntimes.com) |
Pintarnya lagi, O menyimpan itu
semua. Bahkan teman dekatnya sekalipun tidak mengerti apa yang ada pada
dirinya. Karakter ini biasa dimiliki oleh tipe O. Pahamilah sebelum mulai mengusik hidup mereka
yang bergolongan O.
Berikut ini 10faktaunik.com mengutip
dari berbagai sumber (Hipwee.com dan lainnya) tentang Fakta Unik orang-orang
yang bergolongan darah O.
1.
Teman dekat ialah sosok yang tipe O butuhkan,
karena seringkali dia merasa lemah ketika harus sendiri.
Kebanyakan
dari tipe O adalah orang yang mempunyai jiwa bersosialisasi tinggi. Dia mampu
ceria didepan semua orang dan bahkan mampu membuat tawa pada orang-orang
disekitarnya. Terutama pada teman dekatnya sendiri. Dia selalu berusaha
menyenangkan teman dekatnya sendiri hanya demi ia mampu melihat orang
terdekatnya tersenyum dan tertawa.
Tipe
O mampu menghapus kesedihan orang lain dengan ribuan tingkah leluconnya. Tapi,
disisi lain ia tidak bisa menyelesaikan masalahnya sendiri. Itulah mengapa tipe
O lebih mudah mengeluh saat ia sendiri. Sejatinya ia butuh orang terdekatnya
untuk mengerti O, menyemangati O, dan menghibur O seperti yang selalu dilakukan
oleh tipe O kepada teman dekatnya agar teman dekatnya mampu tersenyum kembali.
Namun,
kenyataannya tipe O selalu kehilangan itu semua. Itulah sebabnya tipe O selalu
butuh teman dekat ada disetiap kehidupannya. Karna ia merasa lemah ketika harus
sendiri dengan berbagai masalah yang ada.
2.
Sifat nggak enakan-nya itu yang selalu membuat tipe O memikirkan
perasaan orang lain.
Tipe
O selalu merasa gak enak sama orang lain — siapapun itu. Entah canggung
atau apa, ia tidak bisa mengungkapkan permintaan tolong kepada orang lain. Banyak
pertimbangan jika ia harus minta tolong kepada orang lain.
Ia
berpikir ribuan kali. Ia terlalu menjaga perasaan orang lain. Anggapan tipe O
ini, ia takut jika nanti ia meminta bantuan maka ia akan merepotkan
dan mengganggu orang lain. Rasanya itu sulit sekali dibuang. Dia terlalu
menjaga perasaan orang lain.
3. Keras
Kepala
Orang
yang bertipe darah O terkadang keras kepala dan tetap bersikukuh mempertahankan
pendapatnya kepada orang lain. Dan dari kondisi ini biasanya teman-teman menganggap orang yang
bertipe darah O ini cenderung keras kepala dan seringkali memaksakan kehendak.
Untuk permasalahan ini sebenarnya orang yang berdarah O itu sangat peka
terhadap nasihat dan saran. Jadi kalau teman-teman memiliki teman seperti ini
cobalah untuk mengajaknya berfikir rasional dengan perkataan yang baik. Dengan
ini bisa menyelesaikan permasalahan yang sedang terjadi.
4. Simbol
Pecinta Sejati
Orang-orang
yang bergolongan darah O itu disimbolkan sebagai pencinta sejati dan biasanya
dicintai banyak orang, biasanya tidak begitu lama mereka akan menjadi pusat
perhatian banyak orang-orang disekitarnya.
5. Suka
Bicara Ceplas-Ceplos dan Apa Adanya
Biasanya
orang yang bergolongan darah O sering bicara ceplas-ceplos, terbuka dan apa adanya. Bagi teman-teman melihat
kondisi ini jangan langsung marah ya dengan ucapannya dan jangan langsung Baper
alias bawa perasaan nich. Biasanya apa yang mereka sampaikan beralasan kok. Dan
coba sedikit mengkonfirmasi terkait ucapan mereka dan tanyakan apa maksudnya.
6. Mudah
beradaptasi dengan Makanan
Salah
satu kelebihan dan bisa menjurus kepada kekurangan orang-orang yang bergolongan
darah O adalah, mereka bisa beradaptasi dengan makanan yang ada di daerah yang
sebelumnya belum ia datangi. Namun karena mudah beradaptasi dengan makanan
tersebut golongan darah O cenderung banyak makan serta makannya juga cepat hal
ini bisa mengakibatkan pada kegemukan. Rata-rata mereka yang bergolongan darah
O rentan terhadap kegemukan dan menjurus pada obesitas.
7. Berjiwa
Leadership
Biasanya
orang-orang yang bergolongan darah O mempunyai jiwa leadership yang tinggi. Mampu
berbaur di tengah-temngah keramaian. Dan menjadi magnet di antara mereka. Banyak
dari golongan darah ini yang menjadi pemimpin selain itu golongan darah O juga
berjiwa problem-solver walaupun terkadang ia tidak mampu mengatasi
permasalahannya tapi kalau ada sahabat dan koleganya sedang bermasalah dan lagi
membutuhkan bantuan mereka dengan senang hati mencari cara agar permasalahan
tersebut dapat di selesaikan.
Karakteristik
kepemimpinan pada golongan darah O mewarisi sifat kepemimpinan dari ayah dan
kakeknya, yaitu keinginan kuat untuk berhasil, yakin dan berkuasa, logis dan
memiliki strategi yang baik. Inovatif, dan memiliki kekebalan tubuh yang kuat. Biasanya
pemimpin bertipe darah O adalah pemimpin yang visioner dan mempunyai semangat
juang yang luar biasa.
8. Tidak
Suka pada Pemaksaan
Salah
satu kelemahan orang-orang yang berdarah O adalah tidak suka di paksa ketika
ada tugas yang di berikan kepada mereka. Cobalah kita menggunakan bahasa
persuasi yang baik sehingga tidak memaksa mereka. Dengan begitu tugas-tugas
yang diberikan kepada mereka akan dapat selesaikan sesuai dengan waktu yang
telah ditentukan.
9. Ketika
Marah bak Singa yang Mengaum
Hati-hatilah
ketika teman-teman yang berdarah O marah. Memang mereka unik dan lucu dan
memberikan kenyamanan bagi teman-teman disekitarnya. Namun ketika mereka
tersinggung dan marah. Kemarahan mereka akan terkena imbasnya kepada yang
lainnya. Hal ini disebabkan karena mereka cenderung untuk mengeluarkan semua
unek-unek yang terganjal di hati mereka. Setelah itu pasti mereka reda dan
sadar apa yang mereka lakukan itu adalah perbuatan yang salah. Bagi teman-teman
yang bergolongan darah O sebisa mungkin untuk mengontrol emosi dan coba untuk
menstabilkannya. Karena tidak semua teman dapat menerima tindakan tersebut
dengan lapang dada.
10. Sangat Lihai
dalam menutupi Suatu Permasalahan
Biasanya
orang-orang yang memiliki tipe golongan darah O sangat lihai dan ahli dalam
menutupi sesuatu yang mereka anggap itu rahasia. Apakah itu berkaitan dengan
masalah percintaan, masalah pertemanan dan lain-lainnya. Kecendrungan mereka
adalah menutup rapat-rapat hal-hal yang bersifat problematika mereka sendiri
dan bersikap cool dan tenang di
hadapan orang lain seolah-olah tidak ada permasalahan yang mereka alami. Bagi kamu-kamu
yang bergolongan darah O coba deh sedikit terbuka dengan yang lain terhadap
permasalahan kamu sendiri, berhenti berpura-pura tenang seperti tidak ada
permasalahan yang dialami.
0 Response to "10 Fakta Unik Golongan Darah O"
Post a Comment
Berkomentarlah yang baik dan Sopan